Manajemen.umsida.ac.id – Pada pekan ini Prodi Manajemen UMSIDA mengadakan kembali Management Entrepreneurship Camp (MEC) ditujukan bagi entrepreneur karena minat dan antusias para mahasiswa dalam mengikuti kegiatan ini di pekan-pekan sebelumnya. Management Entrepreneurship Camp (MEC) ini telah memasuki pekan ke 5 yang diselenggarakan pada tanggal 01 Desember 2021 dan diikuti oleh 85 mahasiswa secara online (Via zoom meeting). Meskipun diadakan secara online, Management Entrepreneurship Camp (MEC) ini berjalan dengan lancar dan para mahasiswa mengikuti dengab antusias.
Management Entreprneurship Camp(MEC) pekan ke 5 ini mengangkat tema tentang “Manajemen Perubahan” yang disampaikan oleh bapak Fahri Andika Amin Putra. Beliau Head of experience and general support of Bhinneka dan juga beliau profesional di Sumber Daya Manusia selama 11 tahun di Perusahaan E-commerce. Beliau menyampaikan bahwa “Prinsip dari Coaching harus lebih banyak bertanya, mendengarkan, dan menangkap kata kunci atau poin penting. Lalu beliau juga memberikan saran jika para mahasiswa ada yang ingin membuka usaha “Ketika membuka usaha secara berkelompok harus memperhatikan apakah setiap orang mengetahui responsibility, dan harus memperhatikan kompetensi anggota agar paham di beri tanggungjawab, lalu yang ketiga harus ada target”. Ungkap dari Pak Fahri.
Selain itu, Management Entrepreneurship Camp kali ini juga membahas bagaimana menganalisis suatu bisnis dengan dua metode yakni analisis industry dan analisis strategi. Yang dimana kedua analisi ini akan membantu pemilik bisnis untuk memahami posisi bisnis mereka dan menunjukkan bagaimana mereka bisa mendapatkan keunggulan kompetitif atas pesaing. Ditulis : Friska