Bangga! Mahasiswa Manajemen Umsida Lolos dalam Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha 2024

manajemen.umsida.ac.id – Rabu, 29 April 2024, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (KEMENDIKBUDRISTEK R1) 2024 mengumumkan bahwa Tim mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) telah sukses meloloskan diri dalam seleksi ketat Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) yang diselenggarakan oleh KEMENDIKBUDRISTEK 2024.

P2MW merupakan sebuah inisiatif penting dari pemerintah untuk mengembangkan bakat dan keterampilan wirausaha di kalangan mahasiswa. Program ini memberikan dukungan dana dan pembinaan kepada mahasiswa yang telah memiliki usaha, dengan fokus pada pendampingan dan pelatihan untuk meningkatkan kapasitas mereka dalam mengelola usaha mereka.

Dalam kompetisi tersebut, Umsida menorehkan prestasi gemilang dengan 8 tim mahasiswa yang berhasil masuk, dan yang paling membanggakan adalah 5 tim di antaranya berasal dari Program Studi (Prodi) Manajemen. 5 Tim ini dipimpin oleh Muhammad Sonhaji, seorang mahasiswa semester 4. Dwi Maya Rahmawati, seorang mahasiswa semester 6. Levina Zahira Hidayatih, seorang mahasiswa semester 6. Alisya Maghfiroh Izzati, seorang mahasiswa semester 6. dan Amelia Hidayatus Sabila, seorang mahasiswa semester 4. Keberhasilan mereka menunjukkan komitmen yang kuat dari mahasiswa Umsida prodi Manajemen dalam mengembangkan jiwa kewirausahaan mereka.

Salah satu dosen pembimbing yang turut mengawal perjalanan mereka adalah Tofan Tri Nugroho, SE., MT., seorang pengajar pada prodi Manajemen. Dengan bimbingan yang berharga dari beliau dan dukungan penuh dari universitas, tim mahasiswa Umsida berhasil menunjukkan potensi mereka dalam dunia kewirausahaan.

Tim ini tidak hanya berhasil melalui seleksi ketat, tetapi mereka juga siap untuk menghadapi tantangan yang lebih besar kedepannya. Dengan dukungan dari Pemerintah dan institusi pendidikan, harapan untuk masa depan kewirausahaan di Indonesia semakin terang benderang.

Dengan bangga dan berharap bahwa keberhasilan tim mahasiswa Umsida dalam P2MW akan menjadi inspirasi bagi generasi mahasiswa lainnya untuk mengejar mimpi mereka dalam dunia kewirausahaan.

Bertita Terkini

Investasi Saham untuk Pemula: Fokus pada Konsistensi Bersama GIBEI Umsida
November 21, 2024By
Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Disiplin, dan Motivasi Kerja pada Kepuasan Karyawan PT Sarana Nikoteknik Surabaya
September 12, 2024By
Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Disiplin, dan Motivasi terhadap Kepuasan Kerja Karyawan PT Sarana Nikoteknik Surabaya
September 9, 2024By
Menjadi Ahli Manajemen di Era Digital: Prospek Cerah Bagi Lulusan Prodi Manajemen Umsida
August 29, 2024By
Prodi Manajemen Umsida Bidik Puncak ASEAN dengan Fokus Digital Entrepreneurship
August 26, 2024By
Membangun Brand Image: Pahami 3 Strategi dalam Penjualan
August 22, 2024By
Pertemuan Ilmiah Workshop Coaching Class 2024
July 30, 2024By
Pelatihan dan Administratif Laboratorium Manajemen
July 12, 2024By

Prestasi

Kuliah dan Usaha: Mahasiswa Manajemen Umsida ini Buktikan Kesuksesannya
November 18, 2024By
Dita Putri Anggraini: Menyeimbangkan Studi, Pekerjaan, dan Prestasi di Tengah Kesibukan
November 5, 2024By
Tim Manajemen Umsida Raih Juara 1 Dalam Progam Unilever Entrepreneurship Bootcamp 2022
March 6, 2024By
Mahasiswa Prodi Manajemen Umsida Terpilih Menjadi Puteri Ekowisata Jatim 2023
March 6, 2024By
Hebat, Mahasiswa Manajemen Umsida Berhasil Meraih Best Paper & Best Presenter Di Lomba Call For Paper Uhamka
March 6, 2024By
Banggakan Orang Tua, Mahasiswa Prodi Manajemen Umsida Juara 1 Ju-Jitsu
March 6, 2024By
Mahasiswa Prodi Manajemen Raih Prestasi Juara 2 Video Vlog
March 6, 2024By